Sebenarnya ini termasuk langkah persiapan melakukan homeschooling. Tapi langkah ini sudah masuk dalam teknis operasional. Untuk memanage sesuatu, saya biasa menggunakan tools yang mungkin anda sudah akrab. Tool ini disebut apa yang kita kenal mindmapping.
Salah satu paramater yang penting diukur sebagai kinerja adalah time (waktu). Oleh karena itu saya merancang time management dengan tool ini. Substansinya adalah segera tuliskan pokok pokok ide yang berkaitan dengan waktu, setelah itu tuliskan juga cabang cabangnya atau sub ide, begitu seterusnya. Anda dapat melihat contoh coretan di bawah:
Dalam salah satu aktifitas dalam gambar di atas, sebenarnya termasuk dalam langkah perencanaan. Saya ceritakan sedikit disini. Mengenai Big picture, chunking, bite-sized, multitasking, and diversify.
Big picture dapat disebut juga helicopter view, dalam hal ini tujuan besar (visi) untuk menerapkan homeschooling ini. Misalnya: membangun generasi shalih dan shalihah yang berprestasi dan bahagia di dunia dan di akhirat. Dari sini anda dapat membangun cabang cabang lagi, seperti generasi shalih dan shalihah seperti apa, kriteria bahagia di dunia apa dan bahagia di akhirat apa? Begitu seterusnya.
Setelah itu barulah ide besar (visi) itu, anda potong menjadi bagian yang kecil. Gunanya adalah agar anda dapat melakukan monitoring dan evaluasi bagian yang kecil itu. Selanjutnya jika anda dapat memecah lagi menjadi kegiatan yang lebih kecil, dapat anda lakukan. Jika tidak, teruskan seperti itu. Nah bagian bagian kecil tadi, sebenarnya dapat kita gambarkan lagi apakah bisa dilakukan berbarengan dengan aktifitas lainnya atau tidak (multitasking).
Mohon maaf saya belum menjelaskan lebih detail dan terperinci langkah ini, karena ini juga baru saya kerjakan (in progress). Tulisan ini sebenarnya bentuk penuangan apa yang ada dikepala saya sekarang. Saya hanya buat coretan coretan kecil dan mendokumentasikannya disini sebelum semuanya selesai saya kerjakan.
No comments:
Post a Comment